Tiga Aplikasi Islami Gratis di Android

Perkembangan teknologi sudah bukan menjadi hal yang tabu lagi pada zaman modern ini. Dalam perkembangannya yang begitu cepat, teknologi telah banyak membantu dan mempermudah kegiatan sehari-hari manusia. Tidak hanya itu, teknologi juga dapat membantu kita sebagai orang muslim dalam mendekatkan diri kepada Allah SWT. Beberapa di antaranya adalah tiga aplikasi islami android berikut yang bisa membantu kita dalam mendekatkan diri kepada Allah SWT:

  1. Learn Iqra

Aplikasi ini adalah aplikasi yang sangat cocok bagi Anda atau kerabat Anda yang sedang belajar membaca Al-Qur’an. Aplikasi yang dibuat Omega Mediatama ini menyediakan langkah-langkah yang mudah dalam belajar membaca Al-Qur’an. Aplikasi tersebut dilengkapi dengan user interface yang enak dilihat dan mudah dimengerti untuk semua kalangan, juga dilengkapi dengan suara untuk pengucapan huruf atau kalimat arab sehingga Anda dapat mengetahui bunyi huruf atau kalimat tersebut yang benar. Jadi, jika Anda atau atau kerabat Anda sedang belajar atau memperlancar membaca Al-Qur’an, dengan aplikasi ini Anda dapat belajar membaca kapanpun dan dimanapun.

  1. Al-Kisah

Jika Learn Iqra membantu Anda dalam belajar membaca Al-Qur’an, aplikasi yang satu ini membantu Anda dalam memperluas wawasan tentang Islam. Dalam aplikasi al-Kisah ini tersedia banyak sekali kisah-kisah islami, dari sejarah islam, kisah-kisah nabi dan rasul, sampai kisah-kisah teladan para sahabat nabi yang dapat menginspirasi Anda dan menambah wawasan Anda terhadap Islam. Dengan aplikasi ini Anda akan lebih mengenal tentang islam dan dengan kisah-kisahnya Anda akan lebih tersadar akan kebesaran Allah SWT sehingga Anda akan semakin dekat dengan-Nya.

  1. Asma ul Husna – Allah 99 Names

Pasti Anda sering mendengar istilah “Tak kenal maka tak sayang” bukan? Sebagai seorang muslim, sudah seberapa Anda mengenal Allah SWT? Bagi Anda yang ingin mengenal lagi lebih baik Allah maka mulailah dengan mengenal nama-nama atau sifat-sifatNya. Untuk itu aplikasi ini sangat membantu Anda dalam mengenali Asma ul Husna lebih baik. Dengan tampilan yang sangat menarik aplikasi ini dikemas secara simple sehingga Anda sebagai pengguna betah memakai aplikasi ini. Aplikasi yang dibuat zoxcell ini juga dilengkapi dengan suara, sehingga Anda dapat mendengar 99 nama Allah dari aplikasi ini. Tentunya dengan aplikasi tersebut Anda akan lebih dekat dengan Allah SWT, dan Anda dapat mengenal Allah SWT dengan mendengar dan mengetahui nama-namaNya dimanapun dan kapanpun.

Jadi dalam zaman perkembangan teknologi ini, kita dapat memanfaatkan teknologi sebagai sarana kita untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT. Tiga aplikasi tersebut adalah beberapa contoh saja, di luar sana banyak sekali hasil dari perkembangan teknologi yang dapat kita manfaatkan untuk sarana lebih dekat kepada Allah SWT.

Oleh : Mukti Unggul Sejagi – Fasilkom UI

Didukung oleh : Fuki Fair 3 – Potensi IT dalam Islam

Leave a comment